ASYIKNYA BELAJAR BAHASA INGGRIS

Categories:

Sebagai guru, kita berusaha memberikan layanan terbaik kepada peserta didik kita, khususnya dalam hal mengajar. Dalam pelajaran bahasa Inggris, seringkali menjadi momok bagi peserta didik karena tidak menguasai bahasa asing. Saya sebagai guru bahasa Inggris terus berupaya agar pelajaran saya dicintai oleh peserta didik dan terus berinovasi dalam hal pembelajaran, kreatif dalam menciptakan pembelajaran yang menarik.

Pada umumnya, pembelajaran yang dilakukan dengan metode ceramah atau berpusat pada guru akan menimbulkan kejenuhan. Hal ini menyebabkan peserta didik mengalami 3M, yaitu: merasa bosan, malas, dan mengantuk.

Oleh karena itu, saya menciptakan alat peraga yang saya desain untuk pembelajaran bahasa Inggris, yaitu dengan menggunakan permainan “Ular Tangga” pada pembelajaran descriptive text. Melalui permainan tersebut, saya ingin peserta didik merasa senang belajar dan minat belajar mereka meningkat. Harapannya, materi yang saya berikan bisa diterima dengan baik oleh peserta didik.

Cara Penerapan
Pertama, kita siapkan alatnya terlebih dahulu, yaitu terdiri dari tiga papan ular tangga yang sudah saya desain, dadu, bidak, dan kartu clue yang sudah dipersiapkan dan berisi beberapa pertanyaan tentang descriptive text.

Setelah itu, siswa dibagi menjadi tiga kelompok dalam satu kelas untuk menciptakan suasana pembelajaran yang kondusif dan menyenangkan. Setiap kelompok mulai bermain dengan cara mereka masing-masing, misalnya menentukan pemain pertama dengan hom pimpa atau batu-gunting-kertas.

Dalam perjalanan permainan, terdapat beberapa kartu yang sudah disiapkan dan berisi materi tentang descriptive text yang harus dijawab oleh pemain.

Jika peserta didik mengambil kartu, maka mereka harus menjawab pertanyaan sesuai dengan isi kartu yang diperoleh. Apabila peserta didik berhasil mencapai puncak permainan (sebagai winner), maka mereka akan mendapatkan poin sebagai nilai tambahan.

Dengan metode seperti ini, peserta didik merasa senang (happy) dan tidak terasa bahwa mereka sedang belajar. Demikian tips pembelajaran dari saya. Alat peraga yang saya buat ini juga bisa digunakan untuk mata pelajaran lain, cukup dengan mengganti clue-nya saja.

Sebagai refleksi, saya sebagai seorang pendidik akan terus berinovasi dalam mengajar, serta selalu berusaha menciptakan suasana kelas yang nyaman dan menyenangka

Sri Utami, S.Pd
Guru Bahasa Inggris SMA PGRI 1 SIDOARJO

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Click to Chat!